Bupati Banyumas Ir Achmad Husein saat membuka kegiatan, menyambut baik kegiatan yang digelar olah Pemerintah Dermaji. “Acara besar yang melibatkan partisipasi masyarakat setempat memperlihatkan kegotongroyongan masyarakat dan inisiatif dari Kepala Desa yang mumpuni” kata Bupati
Bupati berharap agar kegiatan semacam ini dapat ditiru oleh Pemerintah Desa yang lain. “Potensi yang ada di desa agar dapat dikembangkan dan akan menjadi nilai ekonomi untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat,” tambah Bupati
Sementara itu Kepala Desa Dermaji, Bayu Setyo Nugroho mengatakan Festival Dermaji ini dilaksanakan untuk mendorong terangkatnya potensi desa yang ada di Dermaji. Selain pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi untuk eksistensi hingga promosi potensi desa, melalui festival ini juga diangkat berbagai produk rakyat baik ekonomi hingga budaya.
“Festival Ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk semakin membangkitkan dan memotivasi masyarakat untuk membangun, serta membuat Dermaji semakin semangat berkarya baik di bidang ekonomi, budaya dan sebagainya,” katanya.
Bayu menambahkan Festival Dermaji adalah sarana pemerintah desa untuk memberikan ruang kepada masyarakat untuk semakin giat berkarya, serta menjaga dan meningkatkan semangat kegotongroyongan masyarakat. “Kedepan, festival ini akan menjadi bagian dari salah satu wisata budaya dan pendidikan yang bisa dinikmati banyak orang. Apalagi selain potensi peternakan kambing, di Dermaji juga berkembang pertanian lada perdu, Museum Desa Naladipa dan pemanfaatan teknologi informasi untuk kemajuan masyarakat desa,” tambahnya.
Ratusan tamu dan pengunjung dari wilayah Banyumas, Cilacap, Ciamis, Banten, akademisi, penggerak desa dan teknologi informasi serta pejabat dari lingkungan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kominfo) turut hadir.
Pada sarasehan Ekonomi, Budaya dan Teknologi Informasi turut hadir budayawan Ahmad Tohari, Sigit Widodo dari Pengelola Domain Indonesia (Pandi) dan pejabat dari Kementerian Kominfo.
Parsito
|
kumpulan Arsip Berita dan Informasi, Dokumentasi, Beberapa catatan/ide atau harapan, Bertujuan utama memperkenalkan Banyumas kepada masyarakat luas. Berupa Perkembangan Desa dan Kota, serta segala potensinya.
Selamat Kepada Calon Kepala Daerah Banyumas
Senin, 22 Agustus 2016
Festival Dermaji Meriah, Dikunjungi Ribuan Penonton
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Entri yang Diunggulkan
Info Tentang Blog Banyumas Corner
saya mencoba mendeskripsikan sebuah ungkapan yang berasal dari bahasa populer saat ini yaitu ungkapan Menduniakan Banyumas dan Memb...
-
Di Kabupaten Banyumas unit pelayanan Samsat ada beberapa lokasi Yakni kantor pusat Purwokerto, DriveThru halaman rumah dinas eks Bakorwi...
-
Tingkatkan Kecepatan Layanan JNE Resmikan Wangon Gateway Salah satu perusahaan jasa pengiriman ekspres dan logistik nasional, JNE ter...
-
Bunga-bunga api kecil melentik ke udara ketika tangan Suing mengusik perapian. Tangan yang pucat dan bergerak lemah. Tengkuk dan dahi S...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar