PURWOKERTO Komunitas Bisnis Online Banyumas (Kombas) mendorong para pelaku usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di wilayah Banjarnegara, Purbalingga, Banyumas, Cilacap dan Kebumen (Barlingmascakeb) untuk memasarkan produknya secara online.
“Kami mengajak para pelaku UMKM untuk go online. Kami memfasilitasi pemasaran produk UMKM melalui website agar mereka bisa naik kelas,” ujar Humas Kombas, Basuki kemarin.
Menurutnya, perkembangan teknologi menuntut para pelaku UMKM untuk semakin kreatif dalam memperluas jangkauan pemasaran produk, salah satunya dengan memanfaatkan media internet. “Melalui pemasaran online, produk yang ditawarkan tidak hanya berkutat di daerah itu saja, tapi dapat dikenal secara luas,” katanya.
Di sisi lain, sambung dia, pemasaran online dapat menekan biaya operasional. Sebab, pelaku usaha tidak perlu mengeluarkan biaya untuk mempromosikan produknya secara luas melalui media internet. “Modal menjadi salah satu persoalan UMKM. Tapi, dengan go online pelaku usaha dapat melakukan efisiensi biaya, dibandingkan mereka menawarkan produknya secara offline,” katanya.
Oleh karena itu, dalam mewujudkan misi UMKM go online, Kombas akan mengadakan temu UMKM se-Barlingmascakeb dengan mengambil tema strategi promo online kilat agar omzet melesat. “Temu UMKM ini akan dilaksanakan pada Minggu (15/5) di Rumah Makan Citra Sokaraja,” kata Ketua Kombas Heru Setiawan.
Hadapi MEA
Terpisah, Konsultan UMKM di Pusat Layanan Usaha Terpadu (PLUT) KUMKM Jawa Tengah, Amanulah Fajar Sudrajat mengatakan, pemasaran dengan memanfaatkan media internet saat ini sudah sangat dibutuhkan. Apalagi, menghadapi persaingan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA).
“Perkembangan teknologi sangat menuntut pelaku usaha untuk semakin profesional dalam memasarkan produk. Ini tidak dapat dihindari, tapi harus dipelajari,” ujarnya. Dengan memasarkan produk secara online, pelaku UMKM dapat menekan biaya promosi dan biaya produksi karena volume produksi akan mengikuti jumlah pesanan konsumen.
“Dengan pemasaran online, pelaku usaha dapat melakukan efisiensi biaya. Manfaat lainnya, jangkauan pemasarannya semakin luas karena dipromosikan di media internet,” katanya menjelaskan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar