Selamat Kepada Calon Kepala Daerah Banyumas

Kamis, 16 Juni 2016

Kurang dari Sebulan, Perbaikan Jalan Lingkar Ajibarang Dirampungkan

DIPASANG DRUM: Sejumlah kendaraan melintas di jalur lingkar Ajibarang yang saat ini masih dalam proses tahapan perampungan beton kemarin. (suaramerdeka.com/Susanto)
DIPASANG DRUM: Sejumlah kendaraan melintas di jalur lingkar Ajibarang yang saat ini masih dalam proses tahapan perampungan beton kemarin. 

suaramerdeka.com:
 – Proses perbaikan jalan lingkar Ajibarang yang dimulai sejak Rabu (18/5) hingga kemarin sudah terbilang rampung. Namun untuk memperkuat beton jalan yang baru dibuat, pemerintah masih menutup jalan lingkar tersebut khususnya untuk kendaraan bermuatan berat.
Kasi Pemeliharaan Jalan Dinas Sumber Daya Air dan Bina Marga (SDA BM) Banyumas, Ruswanto mengatakan penguatan konstruksi beton dilaksanakan untuk menambah kapasitas jalan kabupaten yang ada di pinggir Kota Kecamatan Ajibarang tersebut.
Menurutnya, jalan lingkar Ajibarang selama ini memang dilintasi oleh berbagai kendaraan termasuk kendaraan bermuatan berat. Akibatnya dengan kapasitas yang terbatas tersebut, jalan lingkar ini berpotensi cepat mengalami kerusakan seperti terjadi beberapa tahun terakhir.
“Makanya setelah beton ini selesai dibangun, diharapkan tidak langsung dipakai terlebih dulu.  Kami berharap warga atau pengguna jalan memahami demi jalan yang lebih awet dan tahan lama,” jelasnya beberapa waktu lalu saat pantauan perbaikan jalan.
Dijelaksanakn Ruswanto, mengingat jalan lingkar di lintasi beban berat kendaraan, maka beton dibuat lebih kuat dari sebelumnya. Untuk beton yang rusak itu dibongkar dan selanjutnya akan ditambah tulangan besi saehingga akan lebih kuat. Karena memang selama ini diketahui kerusakan jalan lingkar ini berulangkali terjadi.
“Seperti diketahui meski jalan kabupaten namun jalan lingkar ini selalu dilintasi berbagai kendaraan berat dari arah Jakarta maupun Wangon. Bebannya bahkan bisa mencapai lebih dari 20 ton makanya umurnya tidak menjadi lebih lama,” jelasnya.
Kepala Pos Lalu Lintas Ajibarang, Aiptu Miswanto mengatakan, meski proses betonisasi jalan telah selesai, namun hingga kemarin papan peringatan larangan melintas kendaraan berat masih dipasang di sejumlah titik. Papan peringatan itu terlihat mulai dari pintu masuk jalan lingkar dari arah Wangon, simpang tiga utama Ajibarang dan simpang tiga SPBU Ajibarang.
“Terutama yang masih nekat melintas adalah dari arah selatan atau Wangon menuju Ajibarang. Makanya kami kembali beritahukan kepada mereka bahwa ada pekerjaan jalan di jalur lingkar. Kami juga tunjukkan adanya papan larangan tersebut,” jelasnya.
Dijelaskan Miswanto, berbeda dengan di simpang tiga SPBU Ajibarang yang penuh dengan barikade, di jalan masuk pertigaan Terminal Ajibarang terbilang cukup longgar dan sebelumnya tidak dipasang barikade. Apalagi sebagai jalur kendaraan terminal, jalan ini masih dipergunakan untuk lalu lintas kendaraan dari dan menuju Pasar Induk Ajibarang.
“Kami berharap minggu depan sudah bisa dibuka dan dilintasi kendaraan. Namun kita menunggu dari pihak dinas terkait yang berwenang,” ungkapnya.
Pantauan suaramerdeka.com di lapangan melihat proses perbaikan jalan lingkar Ajibarang sepanjang 1,7 kilometer ini telah rampung dilaksanakan dalam waktu kurang dari sebulan. Meski beberapa waktu lalu hujan deras kerap turun di wilayah Ajibarang dan sekitarnya, namun perbaikan terus dilaksanakan. Bahkan di sela kegiatan perbaikan jalan tersebut, kendaraan pribadi, angkutan mikrobus dan angkutan pedesaan serta sepeda motor masih melintas. Awak kendaraan lebih memilih jalan lingkar karena dipandang lebih dekat jaraknya menuju ke Pasar Induk Ajibarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Info Tentang Blog Banyumas Corner

saya mencoba mendeskripsikan sebuah ungkapan yang berasal dari bahasa populer saat ini yaitu ungkapan Menduniakan Banyumas dan Memb...