Selamat Kepada Calon Kepala Daerah Banyumas

Senin, 14 Desember 2015

Saluran Drainase Taman Kota Ajibarang Jebol


Warga dan pengunjung Taman Kota Ajibarang mengeluhkan saluran drainase yang berada di sebelah timur rusak sejak tiga bulan yang lalu namun belum ada penanganan. Saluran yang ambles tersebut diduga karena tidak ada kontruksi besi sehingga sudah terlihat berlubang dan membuat aliran air meluap saat hujan turun.
Salah satu warga, Wawan Imam mengatakan, sejak tiga bulan yang lalu kondisi penutup drainase jebol. Dia menduga karena kontruksi penutup saluran tidak ada besi penopang membuat tutup drainase mudah jebol. Akibatnya, saat hujan turun air meluap ke jalan.
“Sudah sekitar tiga bulan belum ada penanganan. Kalau dilihat kintruksinya, tidak ada besi penopangnya sehingga mudah jebol. Untuk parkir motor menjadi susah apalgi saat hujan turun, airnya langsung meluap kejalan,”kata Wawan, Jumat (11/12).
Wawan berharap pemerintah segera memperbaiki saluran tersebut. Sehingga, dengan diperbaiki akan mempercantik Taman Kota Ajibarang yang semakin hari banyak pengunjung.
“aAmi berharap kepada pihak terkait untuk segera memperbaiki. Dikhawatirkan dengan meluapnya air ke jalan, warga yang berada di dekat lokasi juga terganggu. Taman kota menjadi kurang cantik lagi dengan kerusakan di saluran tersebut. Selain itu juga membahayakan pengguna jalan yang bisa seja terperosok,”ujarnya.
Pedagang Taman Kota Tri S mengatakan, rusaknya drainase yang jebol membuat pedagang mengeluh. Karena saat hujan turun air meluap dan menggenangi lokasi berjualan. “Kalau hujan turun air menggenangi lokasi berjualan kami. Kami berharap ada penanganan lebih lanjut yaitu perbaikan,”ungkapnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Entri yang Diunggulkan

Info Tentang Blog Banyumas Corner

saya mencoba mendeskripsikan sebuah ungkapan yang berasal dari bahasa populer saat ini yaitu ungkapan Menduniakan Banyumas dan Memb...