Perpustakaan Jalanan Ajibarang , Sebuah langkah yang patut diapresiasi ini merupakan kreativitas warga yang peduli kepada pentingnya membaca bagi masyarakat. Di saat gerakan literasi membaca yang dikampanyekan oleh pemerintah ternyata kurang mendapat tanggapan yang positif, dukungan dari masyarakat inilah yang bisa menyokong secara nyata agar membaca semakin diminati .
Foto kiriman Fyan Distortion
Dan rendahnya minat baca pun bukan tanpa sebab tapi diakibatkan banyak faktor yang melatar belakanginya. Beberapa penyebabnya antara lain kurangnya pengenalan kebiasaan membaca sejak dini, Kurangnya pemahaman pentingnya membaca serta pengaruh perkembangan teknologi sehingga menambah malasnya orang untuk membaca buku karena terbiasa dengan sesuatu yang instan atau informasi dari dunia maya dan medsos . Padahal ada info dan manfaat tertentu yang tak bisa ditemukan di dunia maya , serta suasana dan interaksi antar seseorang dengan lingkungan yang ada di perpustakaan atau taman bacaan itu juga penting agar tak terkurung interaksi sosial yang melulu melalui medsos.
Mengenai Perpustakaan Jalanan ini dibuka gratis bagi semua pengunjung dengan jadwal buka pada hari sabtu mulai jam 17.00 wib sampai malam. Berlokasi di taman kota ajibarang .
Dan hari minggu saat Car Free Day Ajibarang .
Bagi anda yang ingin berkontribusi menyumbang buku atau berkeomunikasi dengan pengelola silakan menghubungi
Cp : 0818 0476 1104 / Wa
Ig : @perpusjalananajb
Fb : perpus jalanan Ajibarang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar